Senin, April 02, 2012

aku harus mengubah titik menjadi koma agar kehidupanku tidak berhenti pada satu titik yang tidak kukehendaki

semalem, melarikan diri ke toko buku terdekat guna meletakkan kembari pikiran agar menginjak tanah.
haaaaaaaaaaaah... sendirian itu nggak enak!
menghibur diri dengan melihat gambar-gambar lucu di buku-buku keterampilan
then memutuskan untuk memilih novel GENOGRAM karya anakSEN sebagai buku yang saya beli,
tertarik dengan sinopsisnya yang buat saya dalam banget:
"aku harus mengubah titik menjadi koma agar kehidupanku tidak berhenti pada satu titik yang tidak kukehendaki"

seperti pada suatu hari suami bilang,
bahwa hidup ini adalah rangkaian proses yang musti kita jalani dengan sabar dan qanaah.
kalo kita sabar, insyaallah kita akan berhasil.

berhasil itu: ketika kita berhenti pada titik yang kita kehendaki lalu melanjutkannya ke paragraf yang baru.

berhasil itu ketika saya dan suami nggak jauh-jauhan lagi, tinggal serumah, lalu menjalani hidup dengan bersungguh-sungguh, sabar, dan berusaha tetap lurus di jalannya.  sampe mati.  hingga kelak sayalah yang menjadi bidadarinya di surga.

dan saat ini saya sedang berusaha mengubah titik ini menjadi koma

Tidak ada komentar: