Senin, Desember 10, 2012

artificial deadline

semacam sudah dipepet sama waktu.
kurang 10 hari kerja aktif, mengingat tanggal 22 s/d 25 adalah long weekend yang bakal dilanjutin sama sesi penghabisan cuti di 26 d/28 dec yang nyambung libur umum sampe 30 dec.
dua minggu tersisa bakal diisi oleh beberama menu peningkatan kinerja rumah sakit yang sudah saya bikin proposalnya, udah ditandatangani sama direktur, tapi belum ditandatangani pejabat dibawahnya.  hahahahahaa... lha emang aneh kok urusan penyuratan dimari.  mustinya kan bawah dolo baru atas ya.. ini atas dolo gpp karena keburu gak ketemu sama direkture.

menunggu hal itu
kalo hal itu udah, tinggal sebar-sebar surat ke narasumber
ini H-1 bagi sebagian narasumber

belum lagi nunggu dokumen dari penyedia barang yang nggak beres beres

heiiii
menjadi civil servant ituuuuuu...... sulit.  menurut saya.
alur birokrasi yang nggak praktis.  kepentingan individu dengan jabatan lebih tinggi yang tak kasat mata dan sesekali menyesatkan.  strategi yang tak terkomunikasikan dengan baik sehingga acap menimbulkan kesalahfahaman.  posisi diri sendiri yang masih terlalu rendah untuk membuat keputusan besar.  kemampuan diri sendiri juga yang masih lemah dalam menganalisa situasi....
huufffffff
jika tak ada yang menguatkan hati
jika lupa bahwa Allah akan selalu mendampingi saya selama saya nggak nakal
mungkin sudah putus asa saja lah

Allah is always by my side

Tidak ada komentar: